Indahnya masa remaja tidak akan mudah dilupakan, penuh keceriaan. Saat-saat mengeksplorasi diri. Masa-masa memuaskan dahaga keingintahuan. Meski kadang bertemu dengan hal yang tidak mengenakan, namun akan mudah dilupakan mengingat banyak faktor pengalih perhatian.
Kamu mulai senang berteman bahkan beberapa diantaranya adalah teman istimewa, teman yang membuat nyaman dan bahagia sekaligus penyemangat belajar.
Idealisme kamu mulai tumbuh dan menguat, kamu akan menjadi kesal kalau ada ketidakkonsistenan di lingkunganmu. Namun sering kamu bingung tentang cara protesnya.
Kamu paling tidak suka bila orang menasihatimu tapi ia tidak melakukan yang ia omongkan.
Bermain..
Ya bermain adalah kebutuhanmu. Era digital ini telah mengubah jenis permainan. Remaja generasi terdahulu permainannya lebih banyak di luar dalam bentuk kelompok. Era digital ini meski permainan kelompok tidak sama sekali ditinggal, namun kamu lebih tertarik dengan permainan individual, permainan virtual, apalagi biaya komunikasi semakin terjangkau. Saat bermain kamu biasanya akan susah diusik.
Sesungguhnya peristiwa demi peristiwa yang kamu alami adalah kancah pembelajaran. Hikmah selalu diketahui belakangan. Its ok guys.
Selamat menikmati masa-masa indahmu guys.
Jumat, 05 April 2013
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar